Ilustrasi © Huffingtonpost |
Manusia memang bukan tempatnya sempurna. Karena kesempurnaan hanya milik Allah SWT. Sekalipun secara jiwa dan raga, manusia termasuk makhluk sempurna diantara makhluk hidup lainnya.
Faktanya juga tidak semua manusia memiliki fisik yang sempurna. Bisa kita sebut dengan orang kebutuhan khusus atau kaum disabilitas.
Sebagai manusia awam, tentu kita memiliki pertanyaan yang menggelitik tentang Mengapa Manusia ada yang terlahir tidak sempurna atau cacat?
Di dalam agama Islam. Tentu Allah SWT menyimpan rahasia dari semua ini. Terlahirnya manusia dalam keadaan tidak sempurna bukan maksud ingin membuat umat-Nya menderita. Namun sebagai ujian kepada umat-Nya di dunia dan akan mendapat ganjaran di akhirat kelak.
Jika kita bertanya lagi mengapa hanya orang tertentu saja, tentu ini semua sudah kehendak dan rahasia Ilahi.
Secara medis mengapa manusia ada yang terlahir tidak sempurna
Penyebabnya berawal dari kelahiran bayi, bahkan dari awal pembuahan. Kita pahami dulu apa itu bayi cacat lahir?
Bayi cacat lahir merupakan suatu keadaan di mana struktur dan fungsi tubuh bayi tidak normal saat lahir yang menyebabkan ketidakmampuan fisik dan mental. Beberapa kasus bahkan bisa menyebabkan kematian pada bayi selama satu tahun pertama kehidupannya.
Penyebab bayi lahir cacat?
Cacat lahir dapat mulai terjadi pada setiap tahap kehamilan. Cacat lahir biasanya sudah terjadi pada 3 bulan pertama kehamilan, ketika organ-organ bayi mulai terbentuk. Ini merupakan masa yang sangat penting untuk perkembangan janin dalam kandungan. Namun, selama enam bulan terakhir kehamilan, cacat lahir juga bisa terjadi.
Banyak faktor yang dapat menyebabkan bayi cacat lahir dan terkadang faktor-faktor ini tidak diketahui dengan pasti sebagai penyebabnya. Sulit untuk menemukan satu faktor tepat yang menyebabkan bayi cacat lahir karena biasanya terjadi dalam gabungan dari banyak faktor. Cacat lahir bisa muncul karena faktor genetik, gaya hidup dan perilaku ibu, penggunaan obat atau bahan kimia lain, infeksi selama kehamilan, atau kombinasi dari semua faktor ini.
Cara mencegah bayi lahir cacat?
Biasanya kejadian bayi lahir cacat tidak bisa dicegah. Namun ada banyak cara untuk menurunkan resiko bayi lahir cacat. Sebaiknya wanita yang sedang merencanakan kehamilan mulai mengonsumsi makanan yang mengandung tinggi asam folat bahkan sebelum pembuahan terjadi. Konsumsi makanan tinggi asam folat ini juga harus diteruskan selama kehamilan. Asam folat sangat diperlukan dalam perkembangan awal otak dan sumsum tulang belakang janin sehingga dapat membantu mencegah terjadinya cacat lahir. Mengonsumsi vitamin-vitamin tertentu juga disarankan selama kehamilan.
Menjaga gaya hidup sehat, tidak merokok, minum alkohol dan obat terlarang selama dan setelah kehamilan. Juga menjaga berat badan. Dan Sebaiknya konsultasikan kepada dokter selama tahap kehamilan.
Sumber:
Hellosehat.com